Rabu, 29 Januari 2014

Sepeda

1 komentar

Rekomendasi Sepeda B2W

Selamat malam sobat, saya ingin menshare info yang saya dapat dari internet mengenai sepeda yang ingin saya beli for bike to work yang spesifikasinya lumayan dan harganya ekonomis. Berikut infonya ^_^

1. Wimcycle MTB Maxxis-S

Sepeda MTB Maxxis-S adalah sepeda Wim Cycle yang cukup bagus juga lho gan, Karena Sepeda Wim Cycle MTB Maxxis-S sudah Full Suspension yang akan terasa nyaman ketika kalian gowes ditempat yang banyak batu atau pun kasar.

Spesifikasi sepeda wim cycle maxxis-s juga memiliki kualitas yang bagus, karena sepeda ini adalah asli buatan indonesia lho, jadi jangan salah jika anda suka dengan sepeda ini kalian bisa membeli di toko - toko terdekat yang ada daerah kalian.

Sebenarnya ada lagi speda keluaran wim cycle yakni Sepeda Gunung WimCycle RoadChamp-18 SPD yang harganya lebih murah sekitar 1,2 juta namun kekurangannya speda ini tidak memiliki shock breaker. Jadi menurut saya dengan menambah skitar 500 ribu kalian sudah mendapatkan sepeda yang lebih nyaman digowes di berbagai medan yakni Wim Cycle MTB Maxxis-S.

Berikut spesifikasi lengkapnya mengenai sepeda MTB Maxxis-S.



Sizes
--
Colors
White/Black/Gree, White/Bornze/Black
Frame
Steel Monocoque Susp 81WI263B003-3
Fork
HL susp 80MM
Shock
Steel, black body w/ white coil.
HandleBar
Steel Butterfly Matt Black Finished
Stem
Steel/Alloy A Head Stem Ext: 80mm Matt Black Finished
SeatPost
Steel 28.6 mm x 300 mm Matt Black Finished
Saddle
MTB type Vinyl
Pedals
Feimin FP-850
Shifters
Shimano Revo 3/7 speed
FrontDerailleur
Shimano FD-TZ-31
RearDerailleur
Shimano TY-18 Direc Attached
Brakes
Steel V-Brake 110 mm
BrakeLever
Resin/Alloy 3 Finger
Cassette
Shimano MF-TZ21 14-28T
Chain
KMC
Crankset
Prowheel MY P 501+ W/ 170MM
BottomBracket
cottlerless
Rims
Alloy 6N Single Wall, Black W/ Side brush
FrontHub
KT 36H Steel HF-03F
RearHub
KT 36H Steel HR-03R
Spokes
Steel ED Black
Tire s
Kenda 26" x 2.125
Extras
Center Kickstand

Harga sekitar Rp 1.700.000,-

2. United Avalanche


Specifications:
Frame :MTB. 26" Alloy 400 MM intergrated by United bike
Fork :Zoom, Susp. fork 26"Travel 80mm
C/Wheel :Shimano FC-M151
Brk :Alloy V-Brake
F/Derail :Shimano FD-C051
R/Derail :Shimano RD-TX51
SFT/LVR :Shimano ST-EF60, Alloy Shifter 21 Speeds
RIM :Alloy 26" United Single wall
F/Wheel :Shimano MF-TZ31

Geometry:
Frame Size : 400/16"
H/T Angle : 71˚
S/T Angle : 73˚
Effective T/T : 575
Effective C/S : 430
WH/Base : 1055,4
Harga sekitar Rp 1.800.000.-Kekurangan:
1. Karet rem alias brake pad bawaan cepet habis.
2. Rim single wall, sebaiknya jari2/spoke segera di setel ulang setelah pembelian.
3. Pedal butuh ritual pelumasan rutin karena suka bunyi kalo digowes dengan beban.
4. Hanya tersedia satu size 16"

Kelebihan:
1. Harga beli super terjangkau.
2. Harga VS Spec worthed banget karena di harga setara kebanyakan masih pada pake Tourney. 
2. Bobot angkat ringan +/- 12kg.
3. RD Acera walaupun hanya 7 speed max.
4. Head tube sudah OS, memudahkan kalo mau upgrade fork2 modern.
5. Frame sudah ada dudukan disc brake belakang.
6. Berdasarkan review/pengalaman pengguna, frame Avalance terbilang "kuat" bahkan ada yg pakai untuk DH.

In between:
(Yang ini tergantung kebutuhan yg memakai, bisa dianggap Kelebihan, bisa juga menjadi Kekurangan atau hal yg biasa saja.)

1. Sadel pake per spt sadel jadul, menurut yg lain suka bunyi2, sangat nyaman buat pantat ane. (tapi tetep ane ganti dengan alasan kosmetik.)
2. Ukuran Handle bar dan stem non OS 
3. Fork kelas merek ekonomis Zoom, masih travel 80mm 
4. Graphis sticker gak menarik 
5. Belum pake BB, masih as dan cup n cone, butuh pengecekan periodik kalo2 crank oblak dan pelumasan. 
6. Crank FC-M131 Tourney 
7. FD masih Tourney 
8. Hub+free wheel masih type ulir, harus ganti hub+cassette kalo mau naik kelas ke 8-9speed.
9. FD kadang agak kurang pas perpindahan giginya, musti sering di stel
10. Shifter nyatu dengan rem. Kalau mau ganti hydro. Harus ganti shifter 
11. Hubnya blum bisa dipasang rotor
12. Jok yg ada per jadi nilai + serasa pake fulsus 


3. Polygon MTB Rapid 24



SPECIFICATION : 
MODEL NAMERAPID 24
MODEL CATEGORYDUAL SUSPENSION - SHIMANO TOURNEY 18SP
COLORRED - WHITE
FRAMEHI-TEN SUSP. FRAME
FORKZOOM BRAVO
REAR SHOCKKIND SHOCK
HANDLEBARSTEEL
STEMSTEEL
BAR END-
HEADSETSTEEL
SADDLEPOLYGON
SEATPOSTSTEEL
CRANKSETPROWHEEL 42Tx34Tx24T
BOTTOM BRACKETBALL RETAINER
CHAINKMC Z30
CASSETTE SPROCKETSHIMANO TOURNEY 6SP 14-28T
SHIFTING LEVERSHIMANO TOURNEY - REVO SHIFTER
BRAKE LEVERTEKTRO
FRONT DERAILLEURSHIMANO TOURNEY
REAR DERAILLEURSHIMANO TOURNEY
FRONT BRAKEALLOY V-BRAKE
REAR BRAKEALLOY V-BRAKE
ROTOR-
PEDALPLASTIC
TYRE24” x 1.95”
RIMALLOY SINGLE WALL
SPOKESSTEEL
FRONT HUBSTEEL 36H
REAR HUBSTEEL 36H
WHEEL SET-
Harga + Rp. 1.675.000 


Terimakasih sudah mampir dan keep sharing!

Sumber :
http://hargamtbterbaru.blogspot.com/2012/06/harga-sepeda-wim-cycle-maxxis-s_8.html
http://www.kaskus.co.id/thread/000000000000000003973624/-
http://polygoncycle.blogspot.com/2012/05/sepeda-polygon-mtb-rapid-24.html

Minggu, 26 Januari 2014

Instalasi IDM

0 komentar

Instalasi IDM pada Mozilla dan Chrome (Add Ons)

Selamat malam, hari ini saya ingin ngeshare tentang IDM yang bisa di-instal sebagai ads on pada Mozilla dan Chrome. Sebelumnya bagi yang belum tau Internet Download Manager atau biasa disingkat IDM , adalah perangkat lunak yang mampumengunduh data-data yang ada di internet dan meneruskan kembali.Cara ini cukup mudah karena tidak memerlukan registration/activation code. Namun kekurangannya kita harus cukup puas dengan hanya menggunakan Mozilla Firefox versi 9.0.1. Tetapi menurut saya that's not a big problem karena versi Mozilla tidak akan mempengaruhi kecepatan download. Berikut tutorialnya selamat mencoba ^_^

1. Download file IDM dan Mozilla disini.
2. Setelah didownload extract filenya, kemudian instal Mozillanya. Jika komputer kalian sudah terinstal Mozilla sebelumnya maka harus diuninstal terlebih dahulu. Kemudian instal Mozilla yang sudah diextract.
3. Selanjutnya instal IDM hasil download. Lalu buka Mozilla dan klik tombol Firefox di kiri atas (warna orange) sehingga tampak seperti berikut :


4. Pilih Add-ons kemudian akan muncul dengan tampilan dengan menu Get Add-ons, Extensions, Appearance dan Plugin. Pilih yang Extensions. Kemudian akan muncul lagi menu extensi yang sudah terinstal. Cari extensi IDM CC (disable), lalu klik tombol Enable yang berada di sebelah kanannya.
5. Selesai.

Untuk Chrome biasanya dapat terdeteksi otomatis saat kita mendownload file dengan IDM di Chrome dan bila ingin dicek bisa dilihat di pengaturan dan pada tab extensi. Semoga dapat bermanfaat dan terimakasih sudah berkunjung. 

Sumber : http://carapedi.com/2013/06/cara-mudah-donwload-menginstal-idm-tanpa-patch-tanpa-serial-number/

Sabtu, 18 Januari 2014

Cara Buat Alat Cuci Motor Sendiri

0 komentar

Cara Buat Alat Cuci Motor Sendiri

Selamat Pagi sobat, saya ingin menyampaikan informasi yang saya peroleh dari KASKUS tentang cara buat alat cuci motor sendiri dan ingin membuatnya sendri. Sebelumnya terimakasih kepada kaskuser agan TCT teknik atas informasinya dan saya harap tidak keberatan untuk menshare inovasinya yang inspiratif ini. Untuk reminder maka saya akan tulis di blog ini terlebih dahulu sebelum realisasi hehehe. 

Alat2 yang dibutuhkan :
- Pompa air & pemipaannya.
- Spray gun / semprotan air
- Verloop sock ukuran 1/4"x1/2" atau 1/4"x3/4" (menyesuaikan instalasi pemipaan dirumah agan)
- Ball valve / keran ukuran 1/4"
- Female coupler (nepel selang) 1/4"
- Male coupler (nepel selang) 1/4"
- Selang tekanan tinggi / selang kompresor (panjang menyesuaikan kebutuhan)
- Klem selang
- seal tip (bentuknya kaya pita gulungan warna putih)

Tools:
- Obeng (buat ngencengin klem selang

NAMA-NAMA KOMPONEN :


PEMASANGAN VERLOOP KE KNEE


PEMASANGAN KERAN KE VERLOOP


PEMASANGAN FEMALE COUPLER


PEMASANGAN SELANG KE KERAN


PEMASANGAN MALE COUPLER


PEMASANGAN SELANG KE SPRAY-GUN


perkiraan kasar kalo untuk cuci motor profesional (dengan menggunakan pompa tekanan tinggi) adalah sbb:
- cuci motor saja (pompa tekanan tinggi, sprayer, selang dll) = -+ 2 juta
- cuci motor + busa/salju = -+ 5,5 juta
realisasi anggaran bervariasi di tiap-tiap daerah.

kalo memakai sistem ekonomis seperti yang ada di thread ini, -+ sbb:
Ini estimasi biayanya gan:
- Pompa Air = Rp 350.000,- s/d Rp 450.000,-  (tergantung merek)
- Sprayer Gun Stick Sedang (50cm)= Rp.55.000,-
- Verloop 3/4"x1/4" = Rp.25.000,-
- Ball valve / keran ukuran 1/4" = Rp.20.000,-
- Female coupler 1/4" = Rp.10.000,-
- Male coupler 1/4" = Rp.10.000,-
- Selang tekanan tinggi merk Toyox = Rp.18.000,-/meter (panjang tergantung kebutuhan)
- Klem selang 5/8" (untuk selang 1/4" atau 5/16") = Rp.1.500,-
- Seal tape = Rp.4.000,-

Semoga bermanfaat ^_^

Sumber : http://www.kaskus.co.id/thread/523badedfeca171021000006/cara-bikin-sendiri-alat-cuci-motor-dirumah

Senin, 06 Januari 2014

Merawat dan Memperbaiki Kerusakan Printer

0 komentar

Cara Merawat dan Memperbaiki Kerusakan Printer Hp Deskjet 1050 Secara Lengkap








Sama dengan printer lainnya, HP Deskjet 1050 ini pun tidak luput dari kejadian blink atau lampu indikator led berkedip terus dan printer  tidak bisa digunakan atau yang sering terjadi adalah catridge cepat rusak. Oleh sebab itulah Saya disini membahas bagaimana cara merawat dan memperbaiki Printer HP Deskjet 1050 agar awet digunakan. Baca tipsnya dibawah ini :
A. Cara Merawat Printer Hp Deskjet1050
Cara ini digunakan agar Printer bisa tetap awet digunakan dan jarang mengalami kerusakan, Begini caranya :
  1. Cek apakah kabel power dan datanya sudah tersambung dengan baik.
    Anda perlu mengecek apakah printer sudah siap digunakan belum. Cek apakah kabel power sudah tersambung dengan aliran listrik dan printer sudah bisa menyala belum.
  2. Cek driver printer apakah sudah terinstal pada komputer Anda belum.
    Caranya buka di CONTROL PANEL >> PRINTERS AND FAXES. disitu akan terlihat apakah printer sudah dalam posisi ready atau belum, jika sudah dalam status ready maka printer sudah bisa di gunakan buat ngeprint.
  3. Kemudian Isilah tinta catridge dengan benar dan tepat waktu.
    Maksud saya disini adalah, saat anda menggunakan catridge pengisian sendiri, isi lah tinta catridge dengan benar sesuai dengan petunjuk yang ada di printer. Jangan sekali-kali mengisi tinta setelah catridge benar-benar kosong, misalkan saat mengeprint tulisan menipis atau menggaris, matikan printer dan segera isi ulang.
  4. Pengisian tinta ke catridge.
    Sebenarnya catridge itu barang yang lumayan sensitif, Saat anda mengisi tinta ke catridge dengan jarum yang runcing, saat memasukan ke catridge tusuklah busa yang ada di dalam cartridge kira-kira 1/2 -1 cm, karena kalau sampai lebih dari itu ditakutkan penyaring dalam catridge akan ketusuk, itu yang menyebabkan catridge menjadi rusak, karena tinta akan keluar terus menerus melalui hed bawah catridge. Hati-hati dalam pengisian tinta warna ke catriadge jangan sampai tertukar mengisi warna tintanya, sebaiknya anda cek dulu ke dalam lubang catriadge, apakah sudah sesuai dengan warna tinta yang akan anda isi atau belum.
  5. Kebersihan cartridge.
    Saat anda akan mengisi tinta, disarankan setelah itu bersihkan semua bagian catridge dengan tisu sampai benar-benar kering yang terpenting adalah bagian pinnya, jangan sampai ada tinta yang menempel, karena itu yang sering bermasalah kalau masih basah kena tinta, sering terjadi konsleting yang menyebabkan catridge cepat menjadi rusak.
  6. Kerusakan pada head cartridge.
    Bila anda akan mengeprint terlalu banyak, berilah jeda waktu pada saat pengeprint-an, karena saat mengeprint catridge akan panas, bila itu terjadi lama akan memperpendek umur catridge, karena mengakibatkan head akan cepat terbakar.
Lakukanlah cara-cara tersebut secara rutin dan benar, supaya printer anda tetap awet dan bisa bertahan lama bila digunakan.

B. Cara Memperbaiki Kerusakan Printer Hp Deskjet1050
Printer merupakan salah satu alat yang menurut saya paling sering mengalami kerusakan dari pada perangkat pendukung komputer lainya. Ada berbagai macam kerusakan yang sering terjadi dalam printer, nah disini Saya akan membahas cara-cara memperbaiki kerusakan pada printer HP yang sering terjadi, yaitu diantaranya :
1. Cara mengatasi blink HP Deskjet 1050
Misalkan contoh, catridge warnanya yang anda curigai rusak, ambil catridge hitamnya dan biarkan hanya catridge warnanya yang terpasang dalam printer. Setelah itu, hidupkan Printer HP Deskjet anda.
*Kemudian amati lampu indikator power atau tintanya, kalau printer HP Deskjet 1050 anda masih blink, berarti cartridge warnanya rusak. Akan tetapi kalau lampu indikator tinta atau power nyala penuh, berarti cartridge warna printer HP Deskjet anda masih bagus.
* Selanjutnya ambil catridge warna dan pasang kembali catridge hitamnya, berarti hanya catridge hitam yang terpasang pada printer HP Deskjet anda.
* Kemudian amati lampu indikator power atau lampu indikator tinta yang berada pada printer HP Deskjet tersebut. Kalau masih blink lagi berati catridge hitam printer HP Deskjet anda rusak. Akan tetapi jika lampu indikator tinta atau lampu indikator power  nyala penuh, berarti catridge hitam printer HP Deskjet anda masih bagus.
Jadi kesimpulannya adalah, printer HP Deskjet blink itu disebabkan oleh cartridge yang rusak, bukan karena minta direset.
Kalau catridge printer HP Deskjet anda rusak anda dapat mencoba membersihkan dulu pin pada catridge dengan menggunakan penghapus pensil. Kalau masih blink, berarti anda perlu mengganti catridge printer tersebut dengan yang baru. Printer HP Deskjet bisa berfungsi hanya dengan menggunakan 1 cartridge saja. Baik catridge hitam maupun catridge warna saja. Terserah anda yang ingin menggunakannya.
2. Cara Memperbaiki Lampu Printer yang Berkedip-kedip
Ada beberapa kemungkinan kenapa lampu printer berkedip-kedip, diantaranya:
  • Tidak ada kertas saat Proses print di mulai, solusinya cukup masukan kertas dan tekan tombol power atau yang disebelahnya.
  • Tinta habis atau cartridge perlu di Reset.
  • Ada potongan kertas yang nyangkut di dalam printer. Caranya keluarkan kertas tersebut dan tekan tombol power.
3. Memperbaiki Catridge HP 802 Black Yang Tidak Terbaca Printer.
Cara ini berdasarkan pengalaman saya waktu menggunakan catridge hp 802 black pada printer HP DJ1050 : 
a. Keluarkan catridge dari printer.
b. Buka tutup catridge dengan obeng pipih (-), hati-hati rusak.
c. Di dalam catridge ada busa. keluarkan busanya.
d. Cuci catridge dan busanya dengan air (tanpa sabun !) hingga bersih, hingga tidak ada tinta lagi. Jangan sentuh bagian dalam kotak tempat busa. alirkan saja air ke dalamnya hingga bersih.
e. Keringkan catridge dan busa. tidak perlu dilap maupun dijemur terik matahari. cukup diangin-anginkan saja.
f. Setelah catridge dan busa kering. pasang kembali busa pada tempatnya. catridge jangan ditutup dulu.
g. Teteskan tinta diatas busa sebanyak 3,5 - 1,5ml, perlahan-lahan.
saya pakai tinta suntik. jarum suntik cukup sampai diatas permukaan busa. lalu tutuplah catridge dengan rapat. 
h. pasang kembali catridge ke printer. biarkan dulu 5 menit agar tinta dibusa turun.
i. catridge akan terdetek/terbaca printer dan siap digunakan walau tinta dianggap kosong.
Cara ini sudah pernah saya praktekkan dan ternyata  berhasil. Untuk selanjutnya usahakan gunakan printer seminggu sekali biar tidak kering catridgenya.